Collection of The Lost Poetical Poetry

Written Originally By Herman Nz
Lost Poetical Poetry
adalah sebuah Collection of Poetical Poetry yang lebih mengedepankan aspek Realistic tanpa meninggalkan aspek idealistic. Bisa ditemukan diantara percampuran keduanya .. sehingga membuahkan kengerian, asmara, pengharapan dan bahkan sedu-sedan ...

Dengan Lost Poetry, kami berharap, Anda menemukan aspek lain dari sudut Simple Contemporer Poetry tapi penuh gejolak.

2013
Herman Nz

Monday, December 23, 2013

Ambilkan Bintang Untukku

Apakah ada bulan jatuh
kepangkuan pertapa tua sepertiku
mengguna-gunai cadas hitam
menggunting langit bercurah hujan
teteskan mataku akan beningnya

apakah ada pasar malam
dimana kupu-kupu liar mengikat biduri
menghamba diatas kenistaan
menghimpun keangkuhan
tenggelam dalam kemaksiatan

apakah ada beludru hijau
menggapit telingaku yang berdengung
mengukur tubuhku dengan kelembutannya
meludahi mukaku bagai angkara murka
karena iba padaku
menutup borok didadaku

apakah ada bidadari syurga
menghentak nafasku
memutuskan urat nadiku
bercadar hitam
lembut dalam angan
indah bak surya tenggelam dalam pangkuan malam

Buat: MyQueens

Sunday, December 22, 2013

Budayakanlah Budaya

tuan bunga tuan batu tuan kayu
mana puisi bertanggai emas
mengusir nyamuk malam hari

tuan langit tuan matahari tuan bulan
mana kucing hitammu
mencakar-cakar rembulan bersalju

tuan pualam tuan nampan tuan bejana
mana pahatmu yang tajam
kikis kudis dan nanah
ditaburi serbuk mesiu
museum meludah "puah!"
berdesakan dengan lalu lalang
berhimpitan dengan kokonya tembilang
menghimpun satu
meringkuk persis kuda bego
dalam jeruji besi
berpredikat toko-h
hasil jualan baju murahan

wahai tuan kuda tuan kucing tuan onta
mana jenggermu
mana cakarmu
mana punukmu
mengapa tersembul dibalik baju dekilmu
berlipat-lipat bak kerut wajahmu
menggunting putus tarian gilamu

engkau ada
disaat peluh tiada tersisa
bagaikan penjahat
benamkan wajah kenistaan

Buat: Persatuan Bangsaku dalam belaian ibu pertiwi
Lestarikan Budaya Asli nan Murni Daerahmu !!!

Popular Posts